Belajar Mengenal Berbagai Macam Satwa di Kebun Binatang Gembira Loka


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Walau sudah beberapa kali saya ajak anak-anak saya berkunjung ke kebun binatang Gembiraloka, namun tetap saja mereka bersemangat dan antusias sekali melihat satu persatu satwa yang di dalam kebun binatang.

Karena di binatang ini mereka bisa melihat beraneka satwa liar yang mereka lihat seperti kancil, pinguin, onta, harimau, gajah, beruang, komodo, buaya, kangguru, tapir, dan binatang-binatang liar lainnya hanya dilihat di televisi saja. Maka di Gembiraloka Zoo ini mereka bisa melihat dan belajar secara langsung dengan melihat wujud dan nama-nama satwa, dan tentu saja mereka terlihat begitu sangat senangnya.


Kebun Binatang Gembira Loka ini adalah kebun binatang yang berada di Yogyakarta. Berisi berbagai macam spesies satwa yang lengkap dari satwa aseli dari Indonesia dan satwa dari berbagai belahan dunia. Kebun Binatang Gembira Loka adalah salah satu obyek wisata utama, dan menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang akan berwisata ke Yogyakarta.





No comments:

Post a Comment

Silahkan memberi tanggapan Anda yang baik dan sopan, Terimakasih