Jualan Desain Logo di Shutterstock, Mendaftar Menjadi Kontributornya Sangat Mudah



Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Dalam tulisan kali ini saya ingin berbagi kabar terbaru saya dalam menggeluti dunia microstock dengan menjadi kontributor di situs shutterstock, setelah hampir lima bulan saya menjadi kontributor dan berhasil mengirimkan portofolio 300an lebih stock desain logo dan stock foto. Dan Alhamdulillah... saat ini telah terjual sebelas desain logo, tentu saja ini bukan jumlah yang membanggakan, namun pemula seperti saya di dunia microstock menjadi bak cambuk semangat yang memicu saya untuk lebih rajin dan serius lagi dalam berkarya dan mengirimnya ke shutterstock.



Penghasilan yang saya dapatkan adalah tipe Single & other dengan harga perdownloadnya $0.71 USD serta tipe subscriptions dengan harga masing-masing per downloadnya sebesar $0.25 USD atau sekitar RP3500 jika kurs per Dollarnya RP14.000. Tentu saja harga perdownloadnya akan berbeda-beda sesuai dengan tipe pembayaran yang didapatkan oleh para kontributor.


Berikut ini adalah jenis tipe penghasilan di shutterstock:

1. Subcription: 0,25$ sampai 0,38$ perdownload
2. On Demand: 1,88$ sampai 2,85$ perdownload
3. Enhanced
4. Single and Other
5. Full License
6. Referral


Bagi sobat pengunjung blog yang tertarik untuk menjadi kontributor di shutterstock dan mendapatkan penghasilan dollar, bisa mendaftar disini caranya sangat mudah dan gratis.

Semoga bermanfaat...

No comments:

Post a Comment

Silahkan memberi tanggapan Anda yang baik dan sopan, Terimakasih