Mendesain dan Edit Foto Menggunakan Software Photo Pos Pro, Alternatif Photoshop Gratis

 


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh...

Dalam artikel kali ini saya masih berbagi informasi dan video tutorial, dan kali saya akan sedikit berbagi informasi software grafis yang bernama Photo Pos Pro salah satu software yang bisa dijadikan pilihan alternatif untuk mendesain berbasis raster.

Photo Pos Pro ini dikenal dengan berbagai fungsinya yang cukup lengkap. Dengan software ini desainer bisa melakukan rekayasa foto secara digital, edit warna foto, membuat kolase, kartu nama, banner halaman web, dan lain sebagainya. Photo Pos Pro juga dilengkapi fitur layer, kuas khusus, clone, menghapus background foto, menghilangkan noda/jerawat, dan efek red eye/mata merah. Selain itu, desainer juga dapat menerapkan berbagai efek artistik, tekstur, gradien untuk membuat proyek dari awal.

Photo Pos Pro didukung format warna RGB dan hasil akhir dari desain bisa disimpan ke berbagai format penyimpanan seperti: PNG, JPG, PSD, TIFF, GIF, dan masih banyak lagi.

Dan berikut adalah beberapa video desain grafis yang telah saya buat dan saya unggah ke channel Youtube yang saya kelola.

1. Cara Mudah Menghilangkan Obyek Dalam Foto Menggunakan Photo Pos Pro 4
   

 2. Cara Membuat Huruf Melingkar / Curved Text di Photo Pos Pro 2022
   

 3. Membuat Logo Inisial Menggunakan Photo Pos Pro 4
   

 4. Manipulasi Foto di Photo Pos Pro 2022, Free Software
   

 5. Mendesain Poster Menggunakan Software Grafis Gratis Photo Pos Pro 4
   

 Tonton video lainnya di channel youtube saya, maturnuwun...

No comments:

Post a Comment

Silahkan memberi tanggapan Anda yang baik dan sopan, Terimakasih